Skip to content

Bitlens Studio

  • Home
  • Money
  • Tech
  • Lifestyle
  • Blog
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Author: Elzi Febrianti

October 8, 2021October 15, 2021

Tips Merencanakan Keuangan yang Tepat

Money by Elzi Febrianti0 comments

Kualitas finansial yang baik bisa diperoleh dengan membuat perencanaan keuangan yang tepat agar dapat memiliki kebebasan secara finansial di masa depan. Lantas, bagaimana merencanakan keuangan yang baik dan dapat dipahami oleh orang awam? Simak selengkapnya disini.

Mengenal Tujuan Keuangan

Dalam membuat rencana keuangan agar dapat berjalan dengan baik dan lancar maka perlu didasari dengan tujuan yang jelas. Anda perlu mengetahui tujuan Anda membuat perencanaan keuangan sehingga Anda dapat mengatur dan mengelola keuangan dengan lebih baik.

Tujuan keuangan terbagi menjadi dua kelompok yaitu tujuan keuangan jangka pendek dan tujuan keuangan jangka panjang. Tujuan keuangan jangka pendek dapat berupa:

  • Menabung untuk liburan
  • Membeli gadget atau peralatan elektronik baru
  • Merenovasi rumah
  • Mengumpulkan dana darurat
  • Membayar biaya tagihan dari kartu kredit

Sedangkan tujuan keuangan jangka panjang dapat berupa:

  • Membayar KPR rumah
  • Mempersiapkan dana hari tua (pension)
  • Mengumpulkan biaya untuk pendidikan anak di masa depan
  • Modal bisnis

Cara Mengelola Keuangan yang Baik dan Tepat

Jika Anda telah menentukan tujuan keuangan yang sesuai dengan keadaan Anda, maka selanjutnya kami akan memberikan tips mengatur keuangan agar pengelolaan keuangan menjadi lebih baik dan tepat. Berikut ini cara mengelola keuangan yang cerdas:

  1. Belajar Menabung

Menabung atau menyisihkan uang untuk disimpan memang bukanlah perkara yang mudah, terlebih jika keuangan Anda sedang tidak mencukupi untuk kebutuhan sehari-hari. Meskipun demikian, menabung adalah langkah awal perencanaan keuangan yang baik.

Saat Anda menerima gaji atau pendapatan, segeralah sisihkan uang Anda untuk ditabung. Idealnya, nominal tabungan dari penghasilan Anda adalah sebesar 15-20%.

Dengan menabung, Anda akan terhindar dari sifat konsumtif atau boros untuk membeli barang yang tidak dibutuhkan.

  1. Persiapkan Anggaran Keuangan

Perencanaan keuangan yang baik dapat dengan mudah diaplikasikan dalam kehidupan apabila telah dipersiapkan anggaran keuangan terlebih dahulu. Anda perlu menentukan prioritas dari pengeluaran dan kebutuhan Anda, serta mencatat semua pemasukan, pengeluaran, dan kebutuhan untuk menabung atau berinvestasi.

  1. Hindari Berutang

Tips perencanaan keuangan yang baik selanjutnya adalah menghindari hutang atau pinjaman. Banyak orang yang rela berutang untuk membeli barang yang bukan prioritas akibatnya pengelolaan keuangan menjadi kacau karena harus membayar hutang dengan bunga yang tinggi.

Agar keuangan Anda tetap terjaga dan terkendali dengan benar, sebaiknya Anda menghindari hutang. Anda dapat menabung terlebih dahulu bila ingin membeli sesuatu ketika uang yang Anda miliki tidak cukup. Menghindari hutang adalah cara terbaik untuk mendapatkan pengelolaan keuangan yang cerdas.

  1. Buatlah Catatan Keuangan

Bila Anda termasuk orang yang mudah lupa atau boros terhadap pengeluaran Anda, sebaiknya Anda mulai mencatat semua pengeluaran dan penggunaan uang Anda. Selain mencatat dan memiliki anggara, Anda juga perlu memiliki catatan keuangan yang baik dan tersusun dengan rapih.

Sehingga Anda dapat melihat penggunaan dan alokasi uang Anda, serta memperbaiki kembali pengelolaan Anda sesuai dengan catatan yang telah Anda buat.

  1. Mulai Berinvestasi

Selain menabung, Anda juga perlu belajar dan mulai berinvestasi untuk tujuan keuangan jangka panjang Anda. Instrumen investasi tidak hanya membantu pengelolaan keuangan menjadi lebih baik namun juga memberikan keuntungan di masa depan.

Demikianlah tips yang dapat kami berikan seputar perencanaan keuangan. Meskipun kondisi keuangan di saat pandemi seperti saat ini masih belum stabil, namun perencanaan keuangan tetap dapat dilakukan agar kondisi keuangan semakin lebih baik.

Read more
September 6, 2021October 15, 2021

5 Tips Kelola Keuangan Ala Miliarder Warren Buffet Agar Cepat Kaya

Money by Elzi Febrianti0 comments

Siapa yang tidak ingin cepat kaya, tentu semua orang ingin memiliki keuangan yang stabil dan kebebasan finansial untuk menjamin masa depan. Simak ulasan berikut ini untuk mendapatkan tips pengelolaan keuangan ala miliarder Warren Buffett.

Siapakah Warren Buffet?

Pernahkah Anda mendengar tentang Warren Buffett? Jika belum, Anda mungkin kurang mengikuti perkembangan berita internasional sehingga Anda tidak mengenal sosok Warren Buffett.

Warren Buffett adalah seorang pengusaha kaya asal Amerika serikat yang telah banyak diakui sebagai investor paling sukses di dunia. Warren lahir di Omaha pada 30 Agustus 1930, dan memiliki nama asli Warren Edward Buffett.

Ia adalah orang yang sukses di bidang investasi dan menjadi orang terkaya di dunia dengan urutan pertama berdasarkan majalah Forbes di tahun 2018. Total kekayaannya pada tahun 2018 mencapai US$ 60 Milyar.

Ingin Kaya? Simak Tips Kelola Keuangan Ala Warren Buffet

Apakah Anda terinspirasi untuk menjadi seperti Warren Buffett? Jika iya, maka Anda harus mengatur keuangan dengan sebaik mungkin. Berikut ini tips mengelola keuangan agar cepat kaya ala Warren Buffett yang perlu Anda ketahui:

  1. Menabung Sebelum Belanja

Tips mengelola keuangan yang pertama ala Warren Buffett adalah menabung. Buffett percaya bahwa menabung adalah kiat sukses untuk meraih kekayaan. Sebelum Anda berbelanja kebutuhan atau barang yang Anda inginkan, sebaiknya sisihkan terlebih dahulu pendapatan Anda untuk ditabung.

Bahkan saat ini berkat dukungan teknologi, beberapa bank memiliki fitur khusus agar para nasabah dapat menabung secara rutin setiap bulan dengan memotong atau memindahkan saldo tabungan secara otomatis.

  1. Siapkan Dana Darurat

Warren Buffet sangat suka dengan ide untuk menyiapkan dana darurat, baginya dana darurat sangat bermanfaat untuk kondisi atau sesuatu yang tidak terduga seperti keadaan darurat. dana darurat dapat pula digunakan untuk membayar hutang atau tagihan ketika Anda tidak memiliki penghasilan.

Di masa pandemi seperti saat ini banyak orang kehilangan pekerjaan mereka namun dapat bertahan hidup berkat dana darurat. Anda bisa menyisihkan sebagian uang Anda untuk disimpan menjadi dana darurat.

Idealnya dana darurat yang harus disiapkan adalah sebesar biaya hidup Anda untuk 6 hingga 12 bulan, sehingga bila terjadi hal-hal diluar rencana seperti berhenti dari pekerjaan atau mendapat PHK, maka Anda masih memiliki uang untuk bertahan hidup.

  1. Hindari Berutang

Hindari berutang apabila Anda tidak yakin untuk membayar hutang tersebut, seperti yang dikatakan oleh Warren Buffett bahwa jika kita membeli barang yang tidak terlalu dibutuhkan bahkan hingga berutang maka seiring waktu barang tersebut akan terjual untuk kebutuhan yang lain.

Hutang layaknya lingkaran setan yang tidak memiliki ujung sehingga sulit untuk berhenti apabila sudah terlanjur masuk ke dalamnya. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda menghindari berhutang dan mulailah menabung jika Anda ingin membeli sesuatu.

  1. Mengubah Gaya Hidup

Lingkungan dan gaya hidup adalah faktor yang mendorong seseorang untuk berbuat konsumtif atau boros. Menurut Warren Buffett, mengubah gaya hidup merupakan langkah yang baik untuk mengelola keuangan agar menjadi lebih stabil dan terjaga.

Anda dapat mencontoh sosok Warren Buffett yang meskipun telah menjadi salah satu orang terkaya di dunia, namun ia memilih untuk hidup sederhana dan tinggal dirumah yang dibeli pada tahun 1958.

  1. Berinvestasi Pada Diri Sendiri

Berinvestasi tidak hanya dapat dilakukan pada produk-produk investasi seperti saham, properti, maupun reksadana. Namun investasi pada diri sendiri juga merupakan salah satu tips keuangan yang diberikan oleh Warren Buffett.

Investasi diri sendiri yaitu meningkatkan kemampuan diri dengan menambah skill atau belajar hal-hal baru. Sebab ilmu pengetahuan akan selalu berguna di masa yang akan datang, Anda bisa mengikuti kursus online atau mengejar gelar yang lebih tinggi agar kemampuan diri terus berkembang dan bertumbuh.

Demikianlah tips mengelola keuangan agar cepat kaya ala miliarder Warren Buffett. Anda bisa mengatur keuangan untuk menciptakan finansial pribadi yang lebih stabil. Dapatkan informasi menarik lainnya seputar gaya hidup, teknologi, dan uang hanya disini.

Read more
August 21, 2021October 15, 2021

6 Tips Bangun Hubungan yang Sehat Bersama Pasangan

Blog by Elzi Febrianti0 comments

Perencanaan keuangan penting untuk membangun masa depan yang independent secara finansial. Namun bagaimana caranya membangun hubungan finansial dengan pasangan ketika sudah menikah? Sebab kebutuhan saat masih lajang dan telah menikah tentu berbeda, simak tips menarik berikut ini.

Tips Agar Hubungan Keuangan Menjadi Lebih Sehat Bersama Pasangan

Saat menikah, Anda tentu harus beradaptasi dan menyatukan pikiran bersama dengan pasangan sehingga dapat mengelola rumah tangga dengan baik. Hubungan keuangan yang stabil dan sehat dapat berpengaruh pada ikatan Anda serta dapat memberikan rasa hormat bagi Anda dan pasangan.

Berikut ini 6 tips untuk membangun hubungan keuangan yang sehat diantara suami dan istri yang dilansir dari laman magforwoman:

  1. Mengetahui

Tidak sedikit wanita yang mengetahui pengeluaran ketika telah menjadi seorang istri dalam mengurus rumah tangga, seperti biaya tagihan dan pendidikan anak. Bila Anda seorang wanita, ada baiknya untuk bertanya kepada suami dan tidak membiarkan suami untuk mengurus kebutuhan rumah tangga sendirian.

Meskipun Anda tidak dapat membantu secara finansial sebagai istri, Anda dapat membantu mengatur keuangan agar pengelolaan keuangan menjadi lebih baik. Mengetahui kebutuhan rumah tangga bersama tentu akan menjadi lebih mudah dalam mengelolanya.

  1. Bertanya

Sebagai pasangan yang baik, jangan segan untuk bertanya kepada pasangan tentang kondisi keuangan saat ini. Bila Anda sedang membutuhkan uang untuk membeli sesuatu yang mendadak, biasakan diri untuk bertanya kepada pasangan terlebih dahulu.

Hindari meminjam uang kepada orang lain hanya karena malu untuk meminta uang kepada pasangan tanpa bertanya terlebih dahulu.

  1. Berkontribusi

Di era milenial saat ini, tidak hanya suami yang bekerja namun istri juga dapat memiliki penghasilan sendiri. Hal tersebut bukanlah hal yang buruk sebab merupakan bentuk kontribusi istri dalam membantu pengelolaan keuangan rumah tangga bersama suami.

Bila tidak bisa berkontribusi secara finansial, sebagai istri dapat memberikan kontribusi dalam bentuk lain misalnya dengan tidak boros terhadap pengeluaran rumah tangga.

  1. Jangan sembunyi

Sebaiknya hindari menyembunyikan kebiasaan belanja diluar kebutuhan dan tanpa sepengetahuan pasangan. Jika Anda ingin memiliki hubungan keuangan yang baik bersama pasangan, belajar terbuka adalah salah satu langkah yang tepat, agar pasangan mengerti kebutuhan Anda.

  1. Saling berbagi

Tidak sedikit suami atau istri yang menyembunyikan masalah keuangan yang sedang dihadapi kepada pasangannya. Padahal dengan saling terbuka hingga membagikan masalah keuangan bersama pasangan dapat menumbuhkan lebih banyak rasa hormat dan kepercayaan pada pasangan.

  1. Menabung

Cobalah untuk menabung dan menyimpan penghasilan bersama-sama dengan pasangan. Persiapkan juga dana darurat yang dapat digunakan sewaktu-waktu. Selain itu, menabung juga merupakan cara untuk mempersiapkan masa depan keuangan yang lebih baik.

Mewujudkan Keuangan yang Sehat Sebagai Pasangan

Ada banyak cara untuk mewujudkan keuangan yang sehat setelah menikah bersama pasangan. Namun setiap orang tentu memiliki kondisi finansial dan pandangan yang berbeda-beda tentang mengelola keuangan.

Meskipun demikian, secara umum Anda dapat memulai untuk mengelola keuangan sebagai pasangan dengan melakukan hal-hal berikut ini:

  • Menganalisa situasi keuangan rumah tangga
  • Membuat rencana keuangan jangka pendek dan jangka panjang bersama pasangan
  • Membuat kesepakatan bersama mengenai pemasukan dan pengeluaran rumah tangga
  • Saling mengingatkan dan saling terbuka
  • Tentukan tujuan finansial bersama

Demikianlah tips untuk membangun hubungan keuangan yang baik bersama pasangan yang bisa Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Read more
July 10, 2021October 15, 2021

3 Tips Cegah Ponsel Panas Saat Main Game

Tech by Elzi Febrianti0 comments

Akhir-akhir game mobile memang marak diperbincangkan dan dimainkan oleh banyak orang. Namun tidak sedikit para gamer yang mengeluh ponsel menjadi cepat panas hingga mengganggu kenyamanan saat bermain game di ponsel. Bagaimana cara mencegah ponsel agar tidak cepat panas? Simak ulasan berikut ini.

Ketahui Penyebab Ponsel Menjadi Panas

Sebelum kita membahas cara untuk mencegah ponsel menjadi panas ketika bermain game, ada baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu faktor penyebab ponsel menjadi panas. Berikut ini beberapa faktor penyebab ponsel panas yang perlu Anda ketahui:

  • Terlalu banyak notifikasi

Sering kali tanpa sadar para pengguna ponsel tidak mengatur agar notifikasi di nonaktifkan. Padahal salah satu penyebab ponsel menjadi terlalu panas adalah karena terlalu banyak notifikasi yang muncul.

Notifikasi pada ponsel sering ditandai dengan handphone bergetar, berbunyi, hingga menyala yang menyedot daya baterai. Anda dapat menonaktifkan notifikasi pada aplikasi tertentu di menu pengaturan sehingga tidak terlalu banyak notifikasi yang menyala.

  • Layar ponsel terlalu terang

Tidak sedikit pengguna handphone yang menyetel kecerahan layar pada tingkat tertinggi. Penyebab ponsel cepat panas yang selanjutnya adalah layar ponsel yang terlalu terang hingga menyebabkan prosesor dan baterai cepat habis.

  • Sinyal tidak stabil

Sinyal data seluler atau WIFI yang tidak stabil juga dapat menjadi faktor penyebab ponsel menjadi cepat panas ketika digunakan. Hal tersebut dikarenakan prosesor terus menerus mencari sinyal yang memakan daya baterai sehingga ponsel menjadi panas.

  • Terlalu banyak membuka aplikasi

Saat banyak aplikasi yang digunakan dalam waktu bersamaan, kapasitas RAM menjadi penuh akibatnya ponsel menjadi mudah panas dan beresiko terjadi hang ketika digunakan untuk bermain game.

  • Terlalu lama main game

Para gamer sering lupa waktu ketika tengah asyik bermain game, padahal terlalu lama bermain game dapat menyebabkan ponsel menjadi sangat panas. Berikan jeda istirahat 10-15 menit pada ponsel Anda setelah Anda memainkan game selama 1 jam.

  • Masalah ada baterai dan charger

Apakah Anda pernah bermain game sambil mengisi daya baterai ponsel? Jika iya, sebaiknya hentikan kebiasaan buruk Anda yang dapat merusak baterai dan charger ponsel, hal tersebut menjadi penyebab ponsel cepat panas ketika digunakan.

Tips Mencegah Ponsel Panas Saat Digunakan Bermain Game

Terdapat 3 cara yang bisa Anda lalukan agar ponsel tidak mudah panas saat digunakan untuk bermain game. Berikut tips mencegah ponsel panas yang perlu Anda ketahui:

  1. Bersihkan Ruang Penyimpanan

Tips pertama yang dapat Anda lakukan untuk mencegah ponsel menjadi panas saat bermain game adalah dengan membersihkan ruang penyimpanan. Sebab aplikasi yang terpakai dapat mengurangi kapasitas RAM di perangkat ponsel Anda.

Anda dapat menggunakan fitur Clean Storage di menu pengaturan atau setting untuk membersihkan file sampah, cache, maupun video atau foto yang tidak terpakai. Kapasitas RAM yang cukup tersedia dapat mengoptimalkan kinerja saat bermain game sehingga tidak mudah panas.

  1. Tutup Aplikasi yang Tidak Digunakan

Biasanya aplikasi game membutuhkan penggunaan RAM hingga 100 persen, sehingga sangat disarankan untuk menutup aplikasi lain yang tidak digunakan ketika Anda ingin bermain game mobile di ponsel Anda.

Pastikan aplikasi yang tidak digunakan telah di tutup atau dihentikan dengan memeriksa cache dan aplikasi berjalan.

  1. Gunakan Smartphone Dengan Sistem Pendingin

Smartphone saat ini semakin canggih dengan teknologi terbaru dan fitur-fitur menarik. Jika Anda merupakan seorang gamer yang selalu bermain game mobile melalui perangkat ponsel, sebaiknya Anda memilih ponsel yang dilengkapi dengan sistem pendingin.

Sebab salah satu faktor perangkat ponsel menjadi panas adalah terlalu lama digunakan untuk bermain game. Sehingga akan lebih baik jika ponsel Anda memiliki spesifikasi software maupun hardware yang mendukung untuk bermain game.

Bagi para pecinta game mobile, bermain game tidak hanya sebagai hiburan maupun hobi semata. Namun juga dapat dijadikan sebagai ladang penghasilan, oleh karena itu penting untuk mengetahui cara merawat ponsel agar lebih nyaman saat bermain game dan tidak cepat panas. Dapatkan informasi menarik lainya seputar teknologi, lifestyle, dan uang di situs kami!

Read more
June 27, 2021October 15, 2021

Mengenal 5 Cara Sederhana Memulai Gaya Hidup Minimalis

Lifestyle by Elzi Febrianti0 comments

Anda tentu pernah mendengar tentang hidup minimalis? Sebenarnya apa itu hidup minimalis dan bagaimana cara memulai hidup minimalis dengan mudah dan sederhana? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Apa Itu Gaya Hidup Minimalis?

Gaya hidup minimalis adalah gaya hidup yang sederhana, tidak mementingkan kuantitas, dan tidak berlebihan. Secara umum, tujuan dari hidup minimalis adalah untuk lebih fokus terhadap hal-hal penting yang dan tidak terobsesi pada sesuatu secara berlebihan.

Istilah minimalis mulai dikenal sejak tahun 1950 hingga 1960-an yang awalnya diajarkan melalui kepercayaan Budha dan Kristen. Seiring waktu, gaya hidup minimalis tidak lagi sekedar praktik spiritual tetapi keputusan untuk menjalani hidup dengan lebih sederhana.

Keuntungan Menjalani Hidup Minimalis

Konsep minimalis dikenal dengan istilah “less is more” dan banyak digunakan pada bidang desain atau kesenian. Meskipun sederhana, namun rupanya gaya hidup minimalis memiliki dampak positif dan beberapa keuntungan seperti berikut ini:

  • Keuangan menjadi semakin sehat karena lebih hemat

Gaya hidup yang minimalis membuat kita mengurangi pembelian terhadap barang-barang yang tidak terlalu dibutuhkan sehingga kita menjadi lebih hemat. Secara otomatis, pendapatan atau uang gaji menjadi semakin awet dan bisa ditabung untuk keperluan yang lebih mendesak atau tabungan masa depan.

  • Pikiran menjadi lebih tenang dan nyaman

Meskipun jarang disadari, lingkungan memiliki peran yang sangat besar dalam mengambil keputusan untuk membeli suatu barang. Berkat adanya konsep minimalis, pikiran untuk hidup konsumtif dan boros dapat berkurang yang akhirnya membuat pikiran menjadi lebih nyaman dan tenang.

  • Pola hidup menjadi lebih teratur dan banyak waktu luang

Semakin sedikitnya jumlah barang yang dimiliki maka semakin sedikit pula waktu yang diperlukan untuk membersihkan dan merawat barang-barang tersebut. Akibatnya semakin banyak waktu luang yang bertambah dan Anda dapat mengatur pola hidup yang lebih teratur.

  • Lebih fokus pada tujuan hidup

Jika gaya hidup sudah lebih tertanam pada diri, maka menjalani hidup akan semakin mudah dan Anda lebih fokus untuk mengejar dan mencapai tujuan hidup Anda.

Cara Sederhana Untuk Memulai Gaya Hidup Minimalis

Setelah mengetahui berbagai keuntungan dari hidup minimalis, Anda mungkin penasaran bagaimana cara paling sederhana untuk memulai hidup yang minimalis. Ikuti 5 cara berikut ini untuk mengubah gaya hidup menjadi minimalis:

  1. Bersihkan barang-barang yang tidak terpakai

Hal pertama yang harus Anda lakukan untuk memulai gaya hidup yang minimalis adalah dengan membuang barang-barang yang tidak terpakai atau decluttering. Pastikan Anda hanya menyimpan dan menggunakan barang yang benar-benar Anda butuhkan.

  1. Fokuslah pada kebutuhan

Tidak sedikit masyarakat yang membeli barang hanya karena tergiur harga murah padahal barang yang dibeli tidak benar-benar dibutuhkan. Hal tersebut dapat menyebabkan barang menjadi bertumpuk dan hidup menjadi semakin boros.

Oleh karena itu, fokuslah hanya pada kebutuhan dan barang yang benar-benar dibutuhkan. Sehingga Anda dapat menghemat pengeluaran dan uang Anda dapat digunakan untuk menabung.

  1. Tidak terobsesi pada sesuatu secara berlebihan

Bagi sebagian orang, fashion tidak sekedar gaya hidup tetapi merupakan suatu keharusan agar dapat tampil dengan lebih menarik. Bahkan tidak sedikit orang yang menyukai suatu barang hingga terobsesi secara berlebihan.

Jika Anda menyukai suatu barang seperti tas atau sepatu, pikirkan kembali apakah Anda benar-benar membutuhkan barang tersebut atau hanya sekedar menyukainya saja.

  1. Ingatlah bahwa kebahagiaan bukan terletak pada materi

Pada dasarnya kebahagiaan bisa ditemukan bahkan dari hal-hal kecil sekalipun, Anda bisa mengurangi kebiasaan untuk menyukai sesuatu secara berlebihan dan mulailah untuk menyukai hal-hal kecil di sekitar Anda.

  1. Barang yang dimiliki sesuai dengan kebutuhan

Gaya hidup yang minimalis tidak sama dengan gaya hidup serba kekurangan. Namun gaya hidup minimalis adalah memanfaatkan barang sesuai dengan kegunaannya secara maksimal sehingga meminimalisir pengeluaran yang tidak penting.

Demikianlah informasi dunia yang dapat kami berikan seputar 5 cara sederhana memulai hidup yang minimalis. Gaya hidup minimalis dapat diterapkan baik oleh pasangan suami istri maupun seseorang yang belum menikah tanpa batasan umur untuk memulainya.

Read more
May 15, 2021October 15, 2021

5 Tips Diet Sehat Melangsingkan Tubuh

Lifestyle by Elzi Febrianti0 comments

Banyak orang salah mengira dan menganggap diet dengan mengurangi porsi makan atau bahkan tidak makan sama sekali. Hal yang demikian justru dapat membahayakan tubuh karena tidak sehat. Lantas bagaimana cara diet yang sehat untuk melangsingkan tubuh? Simak selengkapnya disini.

Pentingnya Menjaga Berat Badan Ideal

Sebelum kita membahas tentang cara diet sehat, perlu Anda ketahui terlebih dahulu tujuan Anda melakukan diet. Secara umum diet dilakukan untuk mengurangi berat badan, namun bagi sebagian orang khususnya pasien diabetes dan obesitas, diet dilakukan dalam rangka menjaga kesehatan.

Berat badan yang berlebihan atau obesitas memiliki resiko yang lebih tinggi terkena berbagai penyakit serius seperti komplikasi diabetes dan serangan jantung. Oleh karena itu, penting untun menjaga berat badan tetap ideal agar tubuh menjadi lebih sehat.

Salah satu cara untuk menjaga berat badan agar tetap ideal adalah dengan melakukan diet yang sehat dan sesuai dengan anjuran dari ahli kesehatan.

Begini Cara Melangsingkan Tubuh Dengan Sehat

Jika Anda ingin melakukan diet untuk melangsingkan tubuh atau menurunkan berat badan secara sehat dan aman, berikut ini 5 tips diet sehat yang dapat kami berikan:

  1. Hitung Kebutuhan Kalori Harian

Setiap orang memiliki kebutuhan akan kalori harian yang berbeda-beda yang didasari oleh berbagai faktor seperti usia, kondisi kesehatan, dan jenis kelamin. Sebelum Anda menentukan menu diet yang akan Anda gunakan, sebaiknya hitung terlebih dahulu kebutuhan kalori harian tubuh Anda.

Menghitung kalori yang dibutuhkan dapat mempertahankan fungsi tubuh dengan baik selama Anda melakukan diet. Sehingga tubuh tidak kekurangan kalori yang dapat menurunkan daya tahan maupun metabolisme tubuh.

  1. Atur Porsi Makan yang Tepat

Setelah Anda mendapatkan hitungan kalori yang sesuai, selanjutnya adalah mengatur porsi makan harian Anda saat diet. Saat melakukan diet, porsi makan boleh tidak dikurangi asalkan kalori yang dikonsumsi tidak berlebihan dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh tetap tercukupi.

  1. Buat Jadwal Makan yang Teratur dan Tepat Waktu

Kunci sukses dari diet yang sehat terdapat di jadwal makan yang teratur dan tepat waktu. Hindari melewati jam makan hanya karena sedang melakukan diet, sebab diet bukan berarti tidak makan tetapi mengatur porsi dengan tepat.

Saat Anda menerapkan jadwal makan yang teratur, metabolisme tubuh akan menyesuaikan waktu secara alami sehingga pembakaran kalori menjadi lebih baik. Namun Anda juga perlu menghindari makanan yang tinggi lemak dan kalori saat melakukan diet.

  1. Makan Dengan Perlahan

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh para ahli, faktor keberhasilan diet juga dapat dipengaruhi oleh cara makan. Metode makan dengan perlahan dapat membuat seseorang menjadi cepat kenyang yang akhirnya mencegah untuk makan berlebihan.

  1. Makan Secukupnya Hingga Rasa Lapar Hilang

Jika Anda ingin program diet sehat Anda berjalan dengan baik dan lancar, maka Anda perlu berhenti makan setelah rasa lapar hilang. Salah satu tips agar Anda lebih mudah untuk merasa kenyang adalah konsumsi air putih satu gelas sebelum makan, hal tersebut dapat membantu mengisi lambung Anda dan membuat Anda merasa kenyang.

Demikianlah 5 tips diet sehat yang dapat membantu melangsingkan tubuh. Tingkat keberhasilan diet dapat berbeda-beda pada tiap orang tergantung kondisi tubuh dan pola hidup yang dimiliki. Namun diet akan lebih efektif bila dilakukan secara konsisten dalam jangka waktu yang panjang.

Read more

Posts navigation

Newer posts

Latest Posts

  • Kenyamanan Rental Motor Dalam Kegiatan Sehari-hari
  • Menyiasati Anggaran Harian Dengan Nasi Box
  • Bentuk Digitalisasi Komik Membantu Pembaca Komik
  • 6 Cara Memilih Kaca Film di Bandung
  • Strategi Keuangan Untuk Membeli Rumah di Bandung

Bagikan

  • March 2024
  • February 2024
  • January 2024
  • December 2023
  • October 2023
  • August 2023
  • July 2023
  • June 2023
  • May 2023
  • April 2023
  • March 2023
  • February 2023
  • January 2023
  • December 2022
  • November 2022
  • September 2022
  • August 2022
  • July 2022
  • June 2022
  • May 2022
  • April 2022
  • March 2022
  • February 2022
  • January 2022
  • November 2021
  • October 2021
  • September 2021
  • August 2021
  • July 2021
  • June 2021
  • May 2021
Proudly powered by WordPress | Theme: Esfahan by OptimaThemes.